Baru lahir-4 minggu

Neonatal

Beberapa hari pertama setelah lahir. Anak anjing selalu dekat dengan induknya, dan sebagian besar waktunya dihabiskan untuk tidur dan makan.

Nutrisi

Dalam 8 jam pertama usianya, sangat penting bagi anak anjing untuk menyusu secara teratur. Hal ini akan membantu memastikan bahwa mereka mendapatkan kolostrum dari susu induk mereka. Kolostrum memberikan antibodi dan faktor pertumbuhan yang membantu kekebalan dan perkembangan anak anjing di minggu-minggu pertama usianya.

Kesehatan

Peternak yang bertanggung jawab akan memastikan bahwa semua anak anjing diperiksa dokter hewan di awal kehidupannya. Dokter hewan akan memeriksa cacat lahir dan kesejahteraan umum. Menjelang akhir periode ini saat yang baik untuk memulai pengobatan anticacing.

Perilaku Neonatal

Mayoritas kehidupan anak anjing pada tahap pertama pertumbuhan ini dihabiskan untuk makan atau tidur. Hal ini sangat penting demi perkembangan yang sehat, dan perawatan harus dilakukan agar tidak mengganggu seperindukan atau induknya.

Perkembangan Neonatal

Mata anak anjing mulai terbuka lima hari setelah lahir dan menjelang akhir minggu kedua telinganya mulai berfungsi secara bertahap. Kedua indra akan menjadi lemah pada awalnya, tetapi akan meningkat ketika masuk ke masa transisi (minggu ketiga kehidupan).

Lingkungan Neonatal

Meskipun anak-anak anjing akan menghabiskan seluruh waktu mereka di dekat induknya selama periode ini, penanganan yang teratur dan lembut oleh manusia akan membantu anak-anak anjing ini mengatasi stres dan menghadapi manusia dengan lebih efektif di kemudian hari dalam hidupnya.

Nutrisi khusus untuk anak anjing Anda

Serangkaian formula yang membantu meningkatkan pertahanan alami mereka dan mendukung pertumbuhan serta perkembangan sistem pencernaan secara sehat.
4-8 minggu

Menyapih

Ketika mata mereka mulai terbuka dan mengambil langkah-langkah pertamanya, anak-anak anjing mulai menjelajahi dunia baru mereka.